Supir Excavator Tewas, Satreskrim Polres Dairi Lakukan Penyelidikan di Lokasi Tambang

Supir Excavator Tewas, Satreskrim Polres Dairi Lakukan Penyelidikan di Lokasi Tambang
Kasat Resktim Polres Dairi, AKP Rismanto Purba saat turun ke lokasi pertambangan galian C di Desa Kaban Julu • (foto: ist.)

JURNALDAIRI.com - Sidikalang. MP (30) Supir Operator Excavator warga Dusun III, Tali pitu Desa Kaban Julu, Kecamatan Lae Parira tewas setelah mengalami Kecelakaan (Laka) Kerja akibat tertimpa batuan yang longsor saat mengoperasikan alat beratnya di area pertambangan Galian C (tangkahan) yang berlokasi di Dusun II, Desa Kaban Julu, Kecamatan Lae Parira, Rabu (11/05/2022).

Informasi yang dihimpun, korban saat itu sedang mengoperasikan alat excavator milik perusahaan tempatnya bekerja, kemudian saat dirinya hendak memuat atau mengisi material batuan ke dalam sebuah dump truk tiba-tiba batu longsor dari atas dan mengenai excavator dan korban. Dan korban pun meninggal dunia di lokasi kejadian.

Terkait peristiwa ini, Kasat Reskrim Polres Dairi AKP Rismanto Purba yang dikonfirmasi menyampaikan pihaknya sudah mendatangi lokasi untuk melakukan penyelidikan atas hilangnya nyawa yang diduga akibat kecelakaan kerja di lokasi tambang galian C tersebut.

"Kami sudah langsung cek ke lokasi dan di tahap awal ini kita akan melaksanakan penyelidikan," ujarnya saat dikonfirmasi jurnaldairi.com.

Reporter

Joshua Martin Sitohang

Editor

Novel M Sinaga

Komentar